DPRD KaltaraParlemen

Rahman Dukung Sekolah Rakyat Segera Terwujud

Loading

TERASNKRI.COM | TANJUNG SELOR, KALTARA — Anggota Komisi IV DPRD Kalimantan Utara, Rahman, memberikan perhatian dan dukungan penuh terhadap upaya pembangunan Sekolah Rakyat di Kabupaten Bulungan. Ia menilai rencana tersebut memiliki nilai strategis dalam mendorong pemerataan akses pendidikan dan peningkatan kualitas sumber daya manusia di Kaltara.

Dukungan Rahman disampaikan menyusul pertemuan yang digelar di Jakarta antara Wakil Gubernur Kaltara, Ingkong Ala, dengan jajaran Kementerian Transmigrasi untuk membahas pelepasan lahan Hak Pengelolaan Lahan (HPL) Transmigrasi sebagai lokasi pembangunan Sekolah Rakyat. Pelepasan lahan dimaksud menjadi tahapan penting untuk memastikan pembangunan bisa segera dimulai.

Baca Juga  Persetujuan Bersama APBD 2026 Dijadwalkan Senin Besok

“Bagi kami di Komisi IV yang salah satunya membidangi sektor pendidikan, kehadiran Sekolah Rakyat ini sangat berarti. Karena membuka kesempatan belajar bagi masyarakat dengan latar ekonomi berbeda dan memperluas akses pendidikan sesuai kebutuhan daerah,” ujar Rahman.

Ia menjelaskan bahwa Sekolah Rakyat akan menjadi sarana peningkatan kualitas sumber daya manusia sekaligus mendukung upaya pengentasan kemiskinan struktural melalui jalur pendidikan. Menurutnya, keadilan akses pendidikan tidak bisa dilepaskan dari kemajuan sosial masyarakat secara keseluruhan.

Baca Juga  Seluruh Fraksi DPRD Kaltara Terima RAPBD 2026 Untuk Dibahas Lebih Lanjut

Rahman berharap proses pelepasan HPL dapat berjalan tanpa hambatan administratif, serta seluruh pihak dapat memberikan dukungan agar pembangunan Sekolah Rakyat tidak hanya menjadi wacana, tetapi benar-benar terwujud dalam waktu dekat.

“Kami memahami bahwa proses administratif sering memerlukan waktu. Namun jika bisa dipercepat sesuai aturan, maka manfaatnya bisa segera dirasakan masyarakat,” ucapnya.

Baca Juga  DPRD Kaltara Ajak Perusahaan di Kaltara Berikan Beasiswa Melalui CSR

Ia menambahkan bahwa pembangunan Sekolah Rakyat selaras dengan visi untuk menghadirkan layanan pendidikan yang semakin inklusif di Kaltara, terutama bagi masyarakat yang kurang mampu.

“Kami siap mendukung dari sisi pengawasan maupun koordinasi agar program ini dapat berjalan lancar. Pada akhirnya, keberhasilan pembangunan sekolah bukan hanya tentang gedung fisik, tetapi tentang membuka pintu masa depan bagi anak-anak Kaltara,” tutup Rahman. (adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *