HukumNarkotika

Polisi Ungkap Kronologis Penangkapan Bandar Narkoba di Tangsel

Loading

TERASNKRI.COM | Jakarta – Sebanyak empat kilogram narkoba jenis sabu berhasil diamankan polisi dari tangan dua bandar narkoba yang ditangkap di Jalan Raya Puspitek, Pamulang, Tangerang Selatan.

Satu dari dua bandar narkoba diketahui meninggal dunia karena luka tembak lantaran melawan saat dilakukan penangkapan.

“Dari pengungkapan kasus ini, tersangka ada dua, pertama tadi yang kita hadirkan itu inisialnya UA (26) dan satu lagi HM ini meninggal dunia,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan, Senin (10/1/2022).

Zulpan mengatakan, pengungkapan kasus ini berawal dari laporan masyarakat terkait adanya peredaran narkoba di wilayah Pamulang, Tangerang Selatan

Baca Juga  Terpidana Dalam Lapas Kendalikan Peredaran Narkoba Hingga Miliki Aset Miliaran

Kemudian pada Selasa (4/1/2022) penyidik mencurigai mobil Honda Jazz yang melakukan penyerahan narkotika jenis sabu melalui kaca jendela seberat 1 kilogram. Petugas pun membuntuti mobil yang melarikan diri.

“Tersangka tidak mau berhenti dan membahayakan pengemudi lain. Dilakukan langkah tembakan ke udara sebanyak 3 kali, namun tidak menghentikan langkah. Sehingga dilakukan tindakan tegas terukur untuk melumpuhkan, yang berakibat mengenai tersangka UA tertembak di kaki kanan dan tersangka HM tertembak di bagian dada dan meninggal dunia,” jelasnya.

Baca Juga  Polda Metro Jaya Berhasil Ringkus Pengedar Narkoba di Jaktim dan Barang Bukti 41 Kilogram Ganja

Dalam penangkapan ini, Zulpan menyebut pihaknya mengamankan narkotika jenis sabu sebanyak tiga bungkus plastik warna hijau yang dikemas dalam bungkusan teh seberat 4 kilogram.

Atas perbuatannya, para tersangka ditetapkan sebagai tersangka dan dijerat Pasal 114 ayat 2 subsider Pasal 112 ayat 2 jo Pasal 132 ayat 1 UU RI Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman pidana mati, pidana seumur hidup atau pidana paling singkat enam tahun dan paling lama 20 tahun.

Sebelumnya, Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya menyergap dua pria yang diduga sebagai bandar narkoba jenis sabu. Penggerebekan dilakukan di Permata Pamulang, Jalan Puspitek Serpong, Tangerang Selatan, Selasa (4//1/2021).

Baca Juga  Musnahkan Barang Bukti Narkoba, Kapolda Kaltara : Langkah Tegas Polda Kaltara Melawan Narkoba

Penyergapan yang terjadi sekira pukul 16.30 WIB itu dipimpin langsung Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya, Kombes Pol Mukti Juharsa.

“Pelaku dua orang. Satu pelaku itu meninggal dunia di jalan dan satu pelaku inisial UA luka di kaki,” ujar Mukti Juharsa di lokasi kejadian. (TN/Humas Polri)

JANGAN LUPA : SELALU MEMAKAI MASKER APABILA BERAKTIVITAS DILUAR RUMAH, SELALU MENJAGA JARAK, KERAP MENCUCI TANGAN, HINDARI KERUMUNAN, KURANGKAN MOBILITAS DAN BERDOA KEPADA TUHAN UNTUK CEGAH COVID-19