Manggarai TimurNTTNusantara

Diduga Akibat Arus Pendek Listrik, Satu Rumah Hangus Terbakar

Loading

Terasnkri.com | Matim, NTT – Satu rumah milik warga kampung Mbata, kecamatan Kota Komba Utara, Kab. Manggarai Timur, ludes terbakar diduga akibat arus pendek listrik.

Informasi yang didapat awak media di lokasi kejadian, Sabtu, (04/12/2021), kejadian ini terjadi tepat pukul 24:00 WIB Jum’at (03/12/2021), kerugian akibat dari kebakaran tersebut, yakni; padi 1,5 ton, Televisi (TV) 36 Inc, ayam 20 ekor, beras 150 Kg, lemari buku, buku tulis/tas 5 buah, lemari pakaian, sterika listrik 2 buah, gilingan kelapa 1 buah, springbad 1 buah, dan semua peralatan dapur.

Baca Juga  KPU Minsel Sukses Gelar Debat Publik Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pilkada 2024

Pemilik rumah, Kristoforus Agung kepada awak media ini mengatakan, “tadi malam saya dan istri tidak ada dirumah, kami ada dikampung Jere ada ikut acara adat (we’eng palak weki) cuman yang ada dirumah hanya anak kandung dan ponakan saya, saya kaget ketika menerima laporan dari salah satu warga bahwa rumah saya terbakar dan akhirnya saya balik lagi kerumah ternyata betul rumah saya terbakar” ungkapnya

Lanjutnya “saya sangat berterima kasih kepada warga setempat karena sudah membantu menyelamatkan ponakan dan anak kandung saya dan saya memohon kepada pihak pemerintah atau Dinas terkait agar dapat melihat kejadian ini supaya derita yang saya alami cepat diatasi” ujarnya dengan penuh harap

Baca Juga  Deteksi Gangguan Keamanan dan Ketertiban, Rutan Rengat Gelar Razia di Kamar WBP

Sedangkan menurut salah satu warga Yohanes Mariono Tenggo, mengatakan,” tadi malam kami sudah tidur dan kami kaget ketika mendengar bunyi keras dari arah rumah tersebut, akhirnya kami langsung bangun melihat apa yang sedang terjadi, dan setelah melihat kejadian itu kami berusaha mendobrak pintu untuk membangunkan anak kandungnya dan ponakan dari pemilik rumah karena mereka tidak sadar saat rumah terbakar dan mereka masih tertidur lelap” ungkapnya.

Baca Juga  Bawaslu Provinsi Maluku Lakukan Raker TPPO Medsos di Kabupaten Buru

Tambahnya kebakaran rumah ini, awalnya dari dapur lalu menerobos setengahnya rumah bagian depan dan kami tidak tau apa penyebabnya karena kami sudah tidur semua, lalu semua warga sekitar disini berusaha untuk memadamkan api yang sedang menyala dan selang satu jam kemudian api berhasil diatasi. (Hubertus Basri/Alfian)

JANGAN LUPA : SELALU MEMAKAI MASKER APABILA BERAKTIVITAS DILUAR RUMAH, SELALU MENJAGA JARAK, KERAP MENCUCI TANGAN, HINDARI KERUMUNAN, KURANGKAN MOBILITAS DAN BERDOA KEPADA TUHAN UNTUK CEGAH COVID-19