Manggarai TimurNusantara

Kunker Camat KKU : “Gotong Royong Sa Nai” Dalam Hidup Bermasyarakat

Loading

Terasnkri.com | Matim, NTT-Pemerintah Kecamatan Kota Komba Utara melakukan Kunjungan kerja (Kunker) di kantor Desa Golo Tolang, Kunker merupakan bagian tugas Camat untuk lebih mengenal dan dekat dengan aparatur pemerintahan di desa dan sekaligus untuk melihat fungsi pelayanan di kantor desa.

Dalam Kunjungan Kerja Perdananya Pemerintah Kecamatan Kedesa Golo Tolang Langsung diterima secara adat oleh pemerintah desa dan tokoh adat di desa tersebut dengan Arak Satu botol dan Ayam satu ekor (Tuak Tiba dan Manuk Kapu) sebagai simbolis penerimaan tamu secara adat Manggarai, Rabu (22/09/2021)

Baca Juga  Bawaslu Provinsi Maluku Lakukan Raker TPPO Medsos di Kabupaten Buru

Arkadeus Ngalas Kepala Desa Golo Tolang,dalam sambutanya menyampaikan ucapan terimakasih kepada pemerintah Kecamatan kota komba dan rombonganya

“Sebagai Kepala Desa Golo Tolang saya merasa senang,karna baru Kali ini Pihak kecamatan berkunjung perdananya kedesa kami ini,apalagi saya baru menjabat dua tahun menjadi kepala desa disini”, sambutnya

Desa Golo Tolang menjadi desa defenitif pada tahun 1970 dan Arkadeus Ngalas menjadi Kepala Desa yang ke delapan, pemekaran dari desa Golo Tolang ada beberapa desa diantaranya Desa Paanleleng, Desa Golo Ndele dan persiapan desa pemekaran yaitu desa Golo Lidi.

Kades Golo Tolang Melaporkan secara garis besar tentang Keadan desa Ke camat kota Komba Utara

Baca Juga  KPU Minsel Sukses Gelar Debat Publik Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pilkada 2024

“Secara Geografis Desa Golo Tolang berbatas dengan : Utara berbatasan dengan : Desa Golo Ndele,sebelah selatan berbatasan dengan : Desa Mbengan,sebelah timur berbatasan dengan : hutan Mbengan dan Sebelah barat berbatasan dengan : desa Pong Ruan”, lanjut Ngalas

Dalam Kesempatan itu juga camat kota Komba Utara Nikolaus Toni Saka menyampaikan Beberapa hal penting Kepada pemerintah Desa Golo Tolang

“Partisipasi masyarakat dalam pembangunan desa itu sangat penting,dimana semuanya harus kerja sama yang baik dengan sistem “Gotong Royong Sa Nai”, ungkap Toni

Baca Juga  Wujudkan Situasi Aman, Personil Kompi 3 Batalyon A Pelopor Sambangi Tokoh Masyarakat

Lanjutnya Sebagai masyarakat kita harus aktif mengikuti Prokes,agar mengurangi rantai penyebaran Covid-19,Karna virus ini sangat berbahaya
dan tak kala penting juga pembagunan kesetaraan gender,Karna antara pria dan wanita sekarang derajatnya sama, tutup Toni.

Dalam kunjungan kerja tersebut turut Hadir,Sekcam KKU Hironimus,w.Toi, Kase Kesra,Kasi BPMD,Kepsek SMPN 5 KK,Kepsek SDK Watu Ata,Kapus Ketang,Pendamping PKH dan tokoh Masyarakat adat desa Golo Tolang. (Hubertus Basri)

JANGAN LUPA : SELALU MEMAKAI MASKER APABILA BERAKTIVITAS DILUAR RUMAH, SELALU MENJAGA JARAK, KERAP MENCUCI TANGAN, HINDARI KERUMUNAN, KURANGKAN MOBILITAS DAN BERDOA KEPADA TUHAN UNTUK CEGAH COVID-19