Tarakan

Walikota Lepas Pawai Kopdar Gabungan Laksanakan Baksos di Pantai Amal

Loading

TERASNKRI.COM | Kaltara, Tarakan – Wali Kota Tarakan dr. Khairul, M. Kes. Melepas pawai Kopdar Gabungan Silaturahmi dan Baksos Bersih-bersih Pantai Amal di Rumah Jabatan Walikota Tarakan, Minggu (30/8/2020).
Diagendakan, usai dilepas, rombongan peserta secara bersama-sama akan menuju ke Kawasan Pantai Amal Lama untuk melakukan bakti sosial.
Dalam sambutannya, Wali Kota mengapresiasi kegiatan ini dan ia berharap agar dapat terselenggara secara berkesinambungan.
Ia juga meminta para peserta yang merupakan gabungan dari berbagai komunitas pesepeda motor dapat terus menjadi contoh dalam kepatuhan berlalu lintas, dan juga patuh terghadap protokol kesehatan yang diberlakukan selama pandemi Covid-19.
Di samping itu, Wali Kota juga menekankan bertapa pentingnya peningkatan kepedulian terhadap upaya penghematan energi, termasuk bagi pengguna kendaraan bermotor. Ia bahkan mendorong agar penggunaan kendaraan listrik dapat segera diadaptasi oleh masyarakat, “keberadaan motor listrik perlu kita sosialisasikan sehingga dapat memberi contoh dan pengetahuan bagi masyarakat untuk mengurangi polusi dan mengendalikan penggunaan energi fosil sehingga kelestarian lingkungan dapat terus terjaga,” ajaknya.
TN/Humas Kota Tarakan