Kalimantan UtaraPemprov Kaltara

Lantik Pengurus KSMI Kabupaten/Kota, Gubernur Zainal Targetkan Kaltara Cetak Atlet Sepakbola Mini Berprestasi

Loading

TERASNKRI.COM | TANJUNG SELOR, KALTARA – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum., secara resmi melantik Pengurus Komite Sepakbola Mini (KSMI) tingkat Kabupaten dan Kota se-Kaltara masa bakti 2025-2030. Prosesi pelantikan berlangsung khidmat di Aula Kantor Gubernur Kaltara, Selasa (23/12/2025).

Gubernur Zainal, yang juga menjabat sebagai Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) KSMI Kaltara, menegaskan bahwa pelantikan ini adalah langkah strategis untuk memperluas pembinaan olahraga hingga ke tingkat akar rumput. Menurutnya, sepakbola mini memiliki potensi besar untuk tumbuh pesat di tengah masyarakat Bumi Benuanta.

Baca Juga  Kejuaraan Gulat Piala Gubernur 2025 Resmi Ditutup, Bulungan Raih Juara Umum

“Amanah ini adalah tanggung jawab moral untuk membina dan memajukan olahraga sepakbola mini di daerah masing-masing. Ini bukan sekadar kompetisi, tapi sarana menanamkan disiplin dan kerja sama tim bagi generasi muda,” ujar Gubernur Zainal.

Dalam sambutannya, Gubernur mengajak para pengurus yang baru dilantik untuk segera tancap gas dengan menghadirkan program pembinaan yang terencana dan kompetisi yang berkelanjutan. Ia menekankan pentingnya tata kelola organisasi yang profesional dan transparan agar kepercayaan masyarakat dan sponsor tetap terjaga.

Baca Juga  TTIS Kaltara, Sinergi Penguatan Keamanan Informasi

Pemerintah Provinsi Kaltara berkomitmen mendukung pengembangan olahraga ini sebagai bagian dari pembangunan sumber daya manusia (SDM) yang unggul dan berdaya saing. Namun, Gubernur mengingatkan bahwa keberhasilan prestasi tidak bisa dicapai sendirian, melainkan butuh sinergi lintas sektor.

“Saya mengajak pengurus KSMI kabupaten/kota untuk membangun komunikasi yang baik dengan pemerintah daerah masing-masing dan memperkuat koordinasi dengan KONI. Bangun sepakbola mini dari, oleh, dan untuk masyarakat,” tegasnya.

Baca Juga  Resmikan Penginapan Bunga Mawar, Gubernur Dorong Perkembangan Pariwisata di Kawasan Industri KIPI

Gubernur Zainal optimistis, dengan kolaborasi antara asosiasi olahraga, dunia pendidikan, dan sektor swasta, Kaltara akan mampu melahirkan atlet-atlet yang tidak hanya berjaya di tingkat daerah, tetapi juga mengharumkan nama provinsi di kancah nasional.

“Mari kita bangun sepakbola mini sebagai bagian tak terpisahkan dari pencapaian visi Kalimantan Utara yang Maju, Makmur, dan Berkelanjutan,” pungkasnya. (TN/Adv) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *