Warga Diajak Perkuat Persatuan, Agus Salim Tekankan Implementasi Empat Pilar Kebangsaan
![]()

TERASNKRI.COM | MALINAU, KALTARA — Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Utara, Agus Salim, S.Sos, menyampaikan pentingnya menjaga persatuan bangsa melalui pemahaman dan pengamalan empat pilar kebangsaan saat mengisi Sosialisasi Wawasan Kebangsaan yang digelar BPD KKSS Malinau di Kebun Raya H. Alenk, Desa Sesua, Kecamatan Malinau Barat, akhir pekan lalu.
Dalam materinya, Agus Salim menjelaskan bahwa empat pilar — Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika — bukan sekadar konsep dalam pendidikan formal, tetapi dasar panduan hidup bersama sebagai warga negara Indonesia. Pemahaman terhadap pilar-pilar ini disebutnya sebagai kunci menjaga keutuhan bangsa.

“Persatuan bangsa hanya bisa dijaga jika masyarakat memahami nilai-nilai kebangsaan lalu menerapkannya dalam kehidupan nyata,” ujar Agus Salim di hadapan peserta sosialisasi.
Ia mendorong masyarakat untuk memulai penerapan empat pilar dari lingkungan terkecil, seperti keluarga dan tempat tinggal. Menurutnya, sikap saling menghargai, gotong royong, serta menjaga kerukunan merupakan bentuk sederhana namun esensial dalam merawat persatuan nasional.

Selain itu, Agus Salim juga menyinggung tantangan yang muncul di era teknologi informasi. Ia mengingatkan bahwa penyebaran informasi tanpa filter kebangsaan dapat memunculkan perpecahan jika masyarakat tidak memiliki landasan pemikiran yang kuat.
“Wawasan kebangsaan harus menjadi filter dalam menyikapi informasi di media sosial. Jangan biarkan provokasi memecah belah kita,” pungkasnya. (adv)


