BuruMalukuNamlea

Pertandingan Bola Voli Putri Semarakkan Hari Bhayangkara ke-79 di Polres Buru

Loading

TERASNKRI.COM | BURU, MALUKU – Dalam rangka menyemarakkan Hari Bhayangkara ke-79 tahun 2025, digelar pertandingan bola voli putri yang berlangsung meriah di lapangan voli Polres Buru. Dua laga seru antar instansi wanita mewarnai kegiatan tersebut
Senin 23 Juni 2025.

Baca Juga  Kapolres Buru Gelar Silaturahmi Natal 2025, Wujud Kepedulian dan Kebersamaan Polri–TNI

Pertandingan pertama mempertemukan Tim Voli Persit melawan Tim Voli Putri Dinas Perikanan Kabupaten Buru. Tim Persit tampil dominan dan berhasil meraih kemenangan meyakinkan dengan skor 2 set langsung, yakni 25-12 dan 25-12.

Baca Juga  Kapolres Buru Bersama Forkopimda Tinjau Pos Pengamanan Nataru 2025–2026, Pastikan Masyarakat Aman dan Nyaman

Sementara itu, pada pertandingan kedua, Tim Voli Bhayangkari menunjukkan performa gemilang dengan mengalahkan Tim Voli Putri dari Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kabupaten Buru. Tim Bhayangkari menang telak dalam dua set, dengan skor 25-9 dan 25-10.

Baca Juga  Kadis PMDes Buru Rencanakan Program Bintek kepada perangkat Desa, BPD dan Bumdes di Tahun 2026

Kegiatan ini menjadi ajang mempererat silaturahmi antarinstansi serta meningkatkan semangat kebersamaan dalam menyambut Hari Bhayangkara yang ke-79. Selain itu, partisipasi aktif dari para peserta menunjukkan komitmen bersama dalam memeriahkan perayaan tahunan Polri. (Grace)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *