MinselNusantara

Apel Serpas Pam TPS dan Doa Lintas Agama Jelang Pemilu 2024 Dihadiri oleh Bupati Minsel

Loading

terasnkri.com | Minsel, Sulut – Bupati Minahasa Selatan Franky Donny Wongkar, SH., menghadiri apel pergeseran pasukan (Serpas) personel pengamanan TPS dan doa lintas agama dalam rangka kesiapan pengamanan Pemilu 2024 bersama KPU, Bawaslu, TNI, Pemerintah Kabupaten Minsel serta Linmas.

Baca Juga  Data Monitoring Centre For Prevention (MCP) KPK Hingga Soal "Pangeran" Mengemuka Dalam Diskusi di Batu Bara

Apel Serpas Pam TPS tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Minsel AKBP Feri R. Sitorus, SIK, MH., bertempat di Lapangan Polres Minahasa Selatan. Senin, 12 Februari 2024.

Peserta apel terdiri atas personel gabungan TNI – Polri, Linmas, Pengawas Pemilu dan Kelompok Panitia Pemungutan Suara. Rangkaian kegiatan diawali dengan simulasi pemungutan suara di TPS yang diperagakan oleh personel Polres Minsel, Linmas dan Petugas KPPS dari KPU Minsel. Kemudian dalam apel, Kapolres Minsel bersama Forkopimda dan penyelenggara Pemilu 2024 melakukan pemeriksaan pasukan dilanjutkan penyematan ban lengan Pam TPS, penyerahan simbolis bekal kesehatan, dana satuan serta perlengkapan lainnya.

Baca Juga  Agas Andreas Membuka RAT Ke-XIII Tahun Buku 2021 KSP Kopdit Abdi Manggarai Timur
Baca Juga  Wakil Bupati Minahasa Selatan Pdt. Petra Yani Rembang Membuka Kegiatan Sosialisai Perlindungan Konsumen

Rangkaian apel dilanjutkan dengan doa bersama lintas agama secara berturut-turut dipimpin oleh pemuka agama Kristen Protestan, Katolik, Islam, Hindu dan Budha; kemudian di akhiri dengan sesi foto bersama Forkopimda, KPU, Bawaslu, Linmas serta seluruh personel Pam TPS. (Corry)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *