MinselNusantara

Tim Sepak Bola Putri Tatapaan Juara Kalahkan Tim Sepak Bola Putri Bitung Pada Final Sepak Bola se-Kabupaten Minahasa Selatan

Loading

Terasnkri.com | Minsel, Sulut – Pertandingan Sepak Bola Putri Se Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) yang diselenggarakan oleh LPM Kelurahan Bitung Kecamatan Amurang bertempat di Lapangan Persbitow, diikuti oleh 32 peserta tim yang memperebutkan Trophy dan Uang Pembinaan dari Sponsor Ketua TP – PKK Kabupaten Minahasa Selatan.

Partai final yang digelar pada Minggu, 22/05/2022 berhadapan Tim Sepak Bola Putri Tatapaan vs Tim Sepak Bola Putri Bitung

Hadir dalam Pertandingan Final Sepak Bola Putri ini, Bupati Franky Donny Wongkar, SH. dan Wakil Bupati Pdt. Petra Yanni Rembang, M.Th., Pimpinan TP – PKK Kabupaten Minahasa Selatan Ketua Ny. Elsye Wongkar Sumual dan Sekretaris Ny. Yuli Rembang Watti, Sekda Drs. Benny Lumingkewas, Kepala SKPD serta Para Camat se- Kebupaten Minahasa Selatan dan Panitia Pelaksana Pimpinan Ketua Vecky Ontoh yang disaksikan oleh Penonton dan suporter dari kedua tim.

Baca Juga  Debat Publik Kedua Untuk Ketiga Paslon Bupati dan Wakil Bupati Minsel Berjalan Lancar

Pertandingan final ini berlangsung ketat, dimana kedua tim saling menyerang untuk memperoleh skor, akan tetapi di menit-menit terakhir babak pertama tim dari Tatapaan akhirnya membuahkan gol yang dicetak oleh pemain nomor punggung 14 atas nama Dianita Janis.

Memasuki babak kedua tim Bitung berusaha mengejar  ketinggalan mereka namun di pertengahan babak kedua ini tim dari Tatapaan akhirnya kembali memasukkan gol kepada tim Bitung dan akhirnya skor menjadi 2 – 0 untuk Tim Tatapaan.

Baca Juga  KPU Minsel Sukses Gelar Debat Publik Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pilkada 2024

Skor ini bertahan sampai wasit Hendrik Mononimbar meniup peluit panjang pertanda pertandingan usai.

Dengan hasil yang diperoleh Tim Sepak Bola Putri dari Tatapaan, sebagai Pelatih Bapak Maxi Dotulong, S.Pd dan Bapak Yodi Akian merasa puas dengan hasil yang diperolehnya, ini semua atas kerja keras tim serta dukungan penuh dari Camat Tatapaan Marsita P. Rumokoy selaku Pembina bersama Pemerintah Desa se- Kecamatan Tatapaan, Menejer Rilke Rantung dan Rudi Hamiko.

Kegiatan ini ditutup dengan penyerahan hadiah kepada pemenang diserahkan oleh Bupati dan Wakil Bupati serta Ketua dan Sekretaris TP – PKK Kabupaten Minahasa Selatan, yakni :

Baca Juga  Kapolres Minsel Pimpin Pengamanan Debat Publik Paslon Bupati dan Wakil Bupati Pilkada 2024

Juara   I : Tim Putri dari Rap-Rap Kecamatan Tatapaan.

Juara  II : Tim Putri  dari Bitung Kecamatan Amurang.

Juara III : Tim Putri dari Lopana Satu Kecamatan Amurang Timur.

Juara IV : Tim Putri dari Buyungon Kecamatan Amurang.

Pemain Terbaik : Dianita Janis ( Tatapaan )

Pencetak Gol Terbanyak : Linda Tutu ( Bitung ).

Di akhir kegiatan Laporan Panitia sekaligus ucapan terima kasih oleh Ketua LPM Kelurahan Bitung Kecamatan Amurang, Bapak Benny Mintje. (Cornay).

JANGAN LUPA : SELALU MEMAKAI MASKER APABILA BERAKTIVITAS DILUAR RUMAH, SELALU MENJAGA JARAK, KERAP MENCUCI TANGAN, HINDARI KERUMUNAN, KURANGKAN MOBILITAS DAN BERDOA KEPADA TUHAN UNTUK CEGAH COVID-19