Nunukan

Jelang Ramadhan Stok Minyak Goreng Di Nunukan Tersedia

Loading

TERASNKRI.COM | NUNUKAN – Menjelang bulan Ramadhan stock minyak goreng di Kabupaten Nunukan dipastikan tidak lagi menjadi barang langka.

Tersedianya kebutuhan rumah tangga tersebut sudah terlihat di sejumlah pasar modern dan tradisonal, seperti di mini market dan pasar pagi Nunukan.

Dalam pantauan media ini, setiap kedai dan pertokoan yang menjual bahan makanan itu selalu tersedia bahkan cepat laku.

Imran pemilik warung  sembako di pasar pagi mengatakan dalam sehari ia menjual sebanyak 5 kotak isi 12 begitu juga pedagang lainnya.

Baca Juga  STIT Ibnu Khaldun Wisuda 100 Mahasiswa Pada Wisuda Sarjana ke 8 Tahun 2023

Setelah laku terjual, stok minyak goreng yang dijualnya tidak bisa ditambah, untuk mengimbangi ketersediaan di gudang diatributor.

“Kita hanya bisa membeli 5 kotak perhari di distributor, tidak diperbolehkan membeli dengan partai besar,” kata Iwan. Kamis (31/3/2022).

Meski demikian jatah tersebut menurutnya sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat menjelang bulan Ramadhan.

Namun, lanjut Iwan, minimnya stock untuk para pedagang ikut mempengaruhi harga jual yang dulunya di kisaran Rp. 20.000 kini naik hingga Rp. 24.000.

Baca Juga  Muslimah DPD Wahdah Islamiyah Nunukan Laksanakan Daurah Ramadhan Muslimah 1443 H Secara Virtual

“Sebenarnya pembeli tidak mempermasalahkan harga yang penting ketersediaan minyak goreng tetap ada, karena ini menjadi kebutuhan rumah tangga,” ungkapnya.

Sebelumnya viral di media sosial akan kelangkaan minyak goreng, namun upaya pemerintah daerah melalui Dinas Perdagangan, UMKM dan Koperasi stok minyak goreng di Kabupaten Nunukan cukup tersedia.

Kabid Perdagangan Dinas Perdagangan, Koperasi, UMKM dan Perindustrian mengatakan, selama ini belum ada keluhan masyarakat terkait dengan harga eceran tertinggi tersebut.

Warga hanya mengharapkan stock minyak goreng tetap tersedia di pasaran, karena selain menjadi kebutuhan rumah tangga di bulan Ramadhan juga digunakan para pedagang kaki lima.

Baca Juga  Penanganan Covid-19 : DPRD Kabupaten Nunukan Gelar RDP dengan Pemerintah Daerah

“Jadi kita tidak perlu khawatir dengan kelangkaan, yang jelas kami akan terus mengupayakan ketersediaannya yang bisa didistribusi dari Sulawesi Selatan,” kata Rahman. (**)

JANGAN LUPA : SELALU MEMAKAI MASKER APABILA BERAKTIVITAS DILUAR RUMAH, SELALU MENJAGA JARAK, KERAP MENCUCI TANGAN, HINDARI KERUMUNAN, KURANGKAN MOBILITAS DAN BERDOA KEPADA TUHAN UNTUK CEGAH COVID-19

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *