Aksi PeduliMinselNusantaraSulawesi

Polres Minahasa Selatan Gelar Bakti Sosial Donor Darah

Loading

Terasnkri.com | Minsel, Sulut -Polres Minahasa Selatan melaksanakan kegiatan bakti sosial donor darah, Jumat (19/11/2021), bekerjasama dengan pihak Palang Merah Indonesia (PMI) Manado.

Bakti sosial donor darah dilaksanakan di Gedung Aula Polres Minsel, diikuti oleh pejabat utama, perwira, brigadir dan ASN.

Baca Juga  Polda Maluku dan Jajaran Kembali Mendapat Kunjungan Dari Tim Puslitbang Polri

Personel yang terlibat dalam kegiatan bakti sosial ini menjalani proses screening atau pemeriksaan secara ketat oleh tim medis, setelah itu bagi yang dinyatakan layak, langsung dipersilahkan untuk mendonorkan darahnya.

“Baksos Donor Darah ini sebagai bentuk aksi kemanusiaan, kepedulian, rasa empati segenap personel jajaran Polres Minsel menyikapi situasi saat ini, khususnya kaitan dengan pandemi Covid-19,” ungkap Kapolres Minsel AKBP S. Norman Sitindaon SIK.

Baca Juga  Keluarga Pasien Keluhkan Fasilitas di RSUD Piru Seram Bagian Barat Tidak Memadai

Kapolres Minsel mengharapkan kegiatan baksos donor darah ini dapat membawa kebaikan serta berguna bagi mereka yang membutuhkan.

“Mudah-mudahan dapat membawa kebaikan bagi kita semua, terlebih bisa digunakan atau  dapat berguna  untuk mereka yang sangat membutuhkan,” ujar Kapolres. (Jem)

Baca Juga  Dandim 1506/Namlea Letkol Inf Heribertus Purwanto Terima Kunjungan Organisasi Kepemudaan (OKP) dan Wartawan

JANGAN LUPA : SELALU MEMAKAI MASKER APABILA BERAKTIVITAS DILUAR RUMAH, SELALU MENJAGA JARAK, KERAP MENCUCI TANGAN, HINDARI KERUMUNAN, KURANGKAN MOBILITAS DAN BERDOA KEPADA TUHAN UNTUK CEGAH COVID-19

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *