Tumpukan Sampah Membusuk di Area Kantor Dinkes Manggarai
TERASNKRI.COM | RUTENG, NTT – Sebuah tong berisikan tumpukan sampah, terletak di samping salah satu ruangan Kantor Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Manggarai, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa (6/7/2021) siang. Sampah tersebut sudah menggunung sejak pertengahan pekan lalu.
Hasil pantauan terasnkri.com selain sampah yang menggunung di tong, bekas-bekas buangan pegawai Dinkes itu juga menumpuk di bagian belakang salah satu ruangan.
Beberapa jenis sampah yang terlihat dalam tumpukan itu adalah sampah kertas dan plastik. Ada pembungkus kertas dan kantong plastik, bekas botol minuman dan sejenisnya. Selain itu, ada tempat sampah kecil menumpuk bersamaan dengan sampah.
Namun dari berbagai jenis tumpukan itu, paling jorok adalah keberadaan sampah bekas bungkus makanan. Bekas bungkus makanan itu nampak berserakan, saat mendekat, tercium jelas bau menyengat yang timbul dari bakteri dan nasi basi.
Jurnalis terasnkri.com dan beberapa wartawan media lain, memantau lokasi dekat sampah selama lebih dari 30 menit. Pegawai dari Instansi Kesehatan itu nampak beraktivitas normal. Keluar dan masuk kantor serta memarkir kendaraan dekat tumpukan sampah.
Padahal, pada tumpukan sampah itu banyak kerumunan lalat yang hendak mencicipi bakteri dan kotoran. Bahkan lalat tersebut hinggap di atas kendaraan yang sedang di parkir.
Usai memantau lokasi, tim media hendak meminta tanggapan keberadaan sampah tersebut pada otoritas Dinkes, namun seorang pegawai yang sempat ditanya, menjawab Pelaksana tugas (Plt) Dinkes sedang sibuk. “Tidak tau e, pak Plt lagi sibuk,” kata pegawai itu.
Jawaban ini hampir sama seperti yang disampaikan oleh seorang pegawai pada Jumat (2/7/2021) lalu. (Fredensius Jami)
JANGAN LUPA : SELALU MEMAKAI MASKER APABILA BERAKTIVITAS DILUAR RUMAH, SELALU MENJAGA JARAK, KERAP MENCUCI TANGAN DAN BERDOA KEPADA TUHAN UNTUK CEGAH COVID-19