NusantaraSumatera Utara

Cegah Penyebaran DBD dan Covid-19, Lapas Binjai dan Puskesmas H.A.H Hasan Binjai Melakukan Penyemprotan Fogging dan Disinfektan

Loading

TERASNKRI.COM | Sumut, Binjai – Kepedulian Lapas Kelas IIA Binjai terhadap warga binaan lapas, untuk antisipasi penyebaran Virus Corona 19 dan penyakit Demam Berdarah, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Binjai menjalin kerjasama dengan Puskesmas H.A.H Hasan, yakni mengambil Langkah langkah pencegahan dengan melakukan penyemprotan Fogging dan Disinfektan pada hari Sabtu (15/08/2020) sekitar Jam, 09.00 Wib sampai dengan Jam, 11.45 Wib, petugas penyemprotan istirahat makan siang.

“Dilanjutkan Penyemprotan lagi ke setiap Blok –blok rutan pada Jam, 14.00 Wib sampai dengan Jam, 16.00 Wib.

Baca Juga  150 Warga Desa Aras Menyatakan Sikap Dukung Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Batu Bara Zahir - Aslam

Berdasarkan Keterangan Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas Rinaldo A. Tarigan kepada wartawan saat dikonfirmasi menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah bentuk kepedulian lapas binjai kepada warga binaaan, supaya bisa terhindar dari penyebaran penyakit demam berdarah dan juga untuk mencegah penyebaran Virus Corona didalam lapas.

Ditambahkan lagi penyemprotan disinfektan dan fogging dilakukan diseluruh area gedung dan blok hunian lapas binjai, Dimulai dari area layanan kunjungan, pintu pengamanan utama (P2U) tangga dan ruangan Staf dan kamar hunian warga binaan lapas.

Baca Juga  Implementasi Program Akselerasi Menteri Imipas, Rutan Rengat Gelar Razia Blok Hunian

Penyemprotan langsung dipimpin oleh Kasubsei bimbingan kemasyarakatan dan perawat Bimkeswat Sahat P. Sihombing serta jajaran pengamanan.

Selain penyemprotan Disinfektan, Lembaga Kemasyarakatan Kelas II,A Binjai juga melakukan berbagai langkah upaya untuk meminimalisir pencegahan penyebaran Covid-19, diantaranya menyediakan Hand Sanitizer dilayanan kunjungan pintu portier juga melakukan cek suhu tubuh di areal Pos Warsik bagi setiap orang yang keluar dan masuk dari lapas, dan untuk penyakit Demam Berdarah, dokter juga rutin melakukan sosialisasi dalam tema Pola hidup sehat dan menjaga lingkungan disekitar lapas dan kamar maupun blok hunian warga binaan tetap bersih dan juga jangan biarkan air tergenang yang bisa mengakitbatkan nyamuk bertelur dan berkembang biak.

Baca Juga  Bersama APH, Rutan Rengat Gelar Razia Blok Hunian Warga Binaan

Demikian juga kegiatan yang dilakukan adalah dalam bentuk pencegahan penyebaran Virus Corona dan terserang penyakit Demam Berdarah,dalam bentuk mendukung upaya pemerintah untuk menetapkan protokoler kesehatan agar pegawai dan pengunjung serta warga binaan yang berada didalam lingkungan Pemasyarakatan Kelas IIA Binjai tetap Stay Healthy.

Rahmat Hidayat