DAERAHMalukuNamlea

Menyambut Bulan Suci Ramadhan, Warga Waeperang Kecamatan Lilialy Resah Listrik Padam Berjam-jam

Loading

Masyarakat Desa Waeperang Kecamatan Lilialy Menyambut Ramadhan Gelap Gulita

www.teras-nkri.com | Maluku, Namlea – Menyambut Bulan Suci Ramadhan, masyarakat Kecamatan Lilialy resah  listrik padam hingga berjam-jam terjadi di awal ramadhan saat ini hingga membuat resah masyarakat Desa Waiperang, Kecamatan lilialy Kabupaten Buru Kamis, 23/04/2020.

Masyarakat Desa Waiperang merasa kesal dan kecewa karena diawal bulan suci ramadhan yang seharusnya berjalan lancar dan aman, saat ini keadaan memilukan dengan kondisi gelap, listrik padam sejak pukul 06:30 hingga dinaikkan berita, saat ini belum nyala.

Baca Juga  Bawaslu Buru Ajak OKP, BEM dan Pelajar jadi Pengawas Partisipatif di Pilkada

Salah satu tokoh masyarakat Desa Waiperang dengan nada tegas menggungkapkan kekesalan bahwa kenapa listrik padam begitu lama disaat awal bulan puasa ini, padahal biasanya listrik padam tidak selama ini, sebenarnya ada apa, ungkap tokoh masyarakat ini yang enggan di sebut namanya

Suasana gelap gulita kampung Waiperang menyambut Ramadhan

Lanjutnya, kami merasa kecewa dengan kinerja PLN yang seharusnya melayani dan tidak membuat kita pengguna pelanggang listrik kecewa, karena saat ini kita menyambut awal bulan suci ramadhan dengan gelap gulita ungkap warga tersebut

Baca Juga  Pelantikan dan Pembekalan Pengawas PTPS se-Kecamatan Namlea
Baca Juga  Implementasi Program Akselerasi Menteri Imipas, Rutan Rengat Gelar Razia Blok Hunian

Sholat Tarawih awal Ramadhan Alhamdulillah selesai kami jalani walaupun dengan keadaan gelap dan hanya menggunakan lampu penerang yang ada ujarnya

Kami berharap kejadian ini hanya terjadi di malam ini, dan seterusnya listrik bisa normal,dan tidak lagi padam dengan waktu yang lama.harap warga masyarakat, tandasnya
(TN/Adam’s)