PDIP Batu Bara Rakercabsus Pemantapan Pemenangan Edy-Hasan dan Zahir-Aslam
TERASNKRI.COM | BATU BARA, SUMUT – PDI Perjuangan Kabupaten Batu Bara menggelar Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) pemantapan dan pemenangan Paslon Gubsu/Wagubsu Edy Rahmayadi – Hasan Basri Sagala dan Paslon Bupati/Wakil Bupati Batu Bara Zahir – Aslam Rayuda.
Rakercabsus PDI Perjuangan Kabupaten Batu Bara yang juga dihadiri partai pendukung Partai Hanura, Partai Umat dan Partai Gelora digelar di pendopo Perjuangan Desa Empat Negeri Kecamatan Datuk Lima Puluh Pesisir, Kabupaten Batu Bara, Minggu (27/10/24).
Sekretaris DPC PDIP Kabupaten Batu Bara Jalasmar Sitinjak selaku pantia pelaksana Rakercabsus menekankan pentingnya memenangkan Pasangan Calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Edi Rahmayadi dan Hasan Basri Sagala serta Paslon Bupati dan Wakil Bupati Batu Bara Zahir-Aslam Rayuda. Dikatakan Jalasmar, inti Rakercabsus tersebut memberikan penekanan pada persiapan dan strategi pemenangan di Pilgub dan Pilbup 2024.
Pada penyampaian visi dan misinya, Paslon Gubsu/Wagubsu nomor 2 Edy Rahmayadi bersama wakilnya Hasan Basri Sagala
memaparkan mereka fokus pada pembangunan berkelanjutan dan kesejahteraan masyarakat. Visi dan misi mereka diharapkan dapat membawa perubahan positif bagi wilayah tersebut.
Demikian pula Paslon Bupati dan Wakil Bupati Batu Bara, Ir. H. Zahir, M.AP, bersama pasangannya Aslam Rayuda, SE. MM, turut memaparkan visi dan misi mereka untuk Kabupaten Batu Bara.
Zahir dan Aslam Rayuda berjanji akan meningkatkan pelayanan publik, mendorong pertumbuhan ekonomi lokal, dan memastikan pemerataan pembangunan di seluruh wilayah kabupaten.
Sebelumnya ditempat sama, Pengurus DPD PDIP Sumatera Utara Saiful Hidayat, mengajak seluruh kader dan simpatisan untuk bersatu padu dalam memenangkan para calon yang diusung oleh PDI Perjuangan.
Rakercabsus ini diakhiri pandangan umum DPC dan PAC dengan semangat persatuan dan kesepakatan bersama untuk bergerak dan bekerja keras demi memenangkan pasangan-pasangan yang diusung oleh PDI Perjuangan pada Pilkada serentak 2024.
Terlihat ribuan massa dan simpatisan PDI Perjuangan dan Paslon Zahir – Aslam tumpah ruah bukan hanya didalam ruangan namun hingga ke halaman pendopo. (Rahmat Hidayat)