MinselNusantara

Libatkan instansi terkait, Polres Minsel Tindak Lanjut Kasus Pembullyan di Sinonsayang

Loading

Terasnkri.com Minsel,Sulut – Kasus pembullyan terjadi di salah satu sekolah menengah, wilayah Kecamatan Sinonsayang, Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), yang sempat viral di sejumlah media sosial.

Menyikapi hal tersebut, Polres Minsel langsung bertindak cepat mendatangi lokasi persekolahan, mengupayakan penyelesaian permasalahan dengan melibatkan seluruh pihak yang terkait dalam peristiwa ini.

Baca Juga  Debat Publik Kedua Untuk Ketiga Paslon Bupati dan Wakil Bupati Minsel Berjalan Lancar

“Sudah ditindaklanjuti dengan cepat, kami, bersama instansi terkait yakni Dinas Pendidikan Kab. Minsel, pihak sekolah, sudah memfasilitasi pertemuan antara para siswi beserta orang tuanya masing-masing,” ujar Kapolres Minsel AKBP Arianto Salkery, SH, MH; saat dikonfirmasi di ruang kerjanya, Rabu (04/09/2024).

Baca Juga  Sukses Gelar Debat Kandidat Tahap Akhir, Ketua KPU Buru Ucapkan Terima Kasih

Diketahui kejadian pembullyan ini terjadi pada Selasa (03/09/2024) sekira pkl. 10.00 wita di salah satu sekolah menengah Kec. Sinonsayang; dimana seorang siswi dibully oleh 3 (tiga) orang siswi.

“Kasus ini sudah ditangani pihak kepolisian, diminta semua pihak mempercayakan penanganannya, saat ini proses sedang berjalan. Diimbau juga kepada kita semua untuk tidak terpengaruh pada isu hoax yang bersifat provokasi di medsos, bahkan tidak perlu menyebarkan konten ini dimana telah ditangani oleh pihak kepolisian bersama instansi terkait pemerintah,” imbau Kapolres. (Corry/Editor : Shar)