Pemkot TarakanTarakan

Pj. Wali Kota Tarakan Hadiri Malam Ramah Tamah dan Perkenalan Kepala Kejaksaan Negeri Tarakan yang Baru

Loading

TERASNKRI.COM | TARAKAN, KALTARA – Pj.Wali Kota Tarakan, Dr. Bustan, S.E., M.Si., didampingi oleh Ibu Meisa Ruslina, S.E., menghadiri acara Malam Ramah Tamah dan Perkenalan Kepala Kejaksaan Negeri Tarakan yang baru, Meilany, S.H., M.H., di Gedung Serbaguna Pemkot Tarakan pada Rabu (26/6/2024).

Acara ini juga dihadiri oleh Komandan Satuan TNI/POLRI tingkat Provinsi Kalimantan Utara di Kota Tarakan beserta istri, Ketua DPRD Kota Tarakan, Segenap Unsur Forkopimda Kota Tarakan beserta istri, Asisten Perekonomian dan Adm. Pembangunan, Asisten Administrasi Umum serta seluruh jajaran Kejaksaan Negeri Tarakan dan undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Pj. Wali Kota menyampaikan ucapan selamat datang dan selamat bertugas kepada Ibu Meilany, S.H., M.H., sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Tarakan yang baru. Beliau berharap agar Ibu Meilany dan keluarga nyaman tinggal di Kota Tarakan serta sukses dalam menjalankan tugas dan fungsi Kejaksaan Negeri Tarakan.

Baca Juga  Pj. Walikota Tarakan Kunjungi Penerima Perbaikan Rumah Tidak Layak Huni
Baca Juga  Seluruh ABK Negatif Covid, Wali Kota Lepas Keberangkatan KMP Julung-Julung

Beliau juga menekankan pentingnya koordinasi antara Forkopimda, TNI, dan Polri di Kota Tarakan yang telah memberikan dukungan terhadap pelaksanaan visi pemerintah pusat, provinsi, dan Kota Tarakan.

Pj. Wali Kota menyampaikan terima kasih atas kebersamaan seluruh penyelenggara pemerintahan dan masyarakat Kota Tarakan, mengajak untuk terus meningkatkan kebersamaan demi terwujudnya keamanan, ketertiban, dan stabilitas yang terkendali, guna mencapai visi pembangunan nasional dan daerah. (TN/FB Humas Kota Tarakan)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *