Kalimantan SelatanNusantara

Polres Tanah Laut Gelar Vaksinasi Khusus Tokoh Agama Forum Komunikasi Umat Beragama

Loading

Terasnkri.com | Tanah Laut, Kalsel – Gerai Vaksin Presisi Polres Tanah Laut terus melaksanakan vaksinasi, Kali ini vaksinasi menyasar para tokoh agama dari Forum Kumunikasi Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Tanah Laut, Senin (21/2/2022).

Vaksinasi terselenggara bekerja sama dengan Sidokkes Polres Tanah Laut dan FKUB Tanah Laut. Acara dihadiri oleh Ketua FKUB Drs. H. Al Makmun dan beberapa pengurus FKUB Tanah Laut didampingi Anggota Sat Intelkam Polres Tanah Laut.

Baca Juga  Tidak Terima Putusan Hakim PN Cikarang, Pasien Eka Hospital Bekasi Ajukan Banding

Ketua FKUB Tanah Laut Drs. H. Al Makmun, menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi – tingginya kepada Kapolres Tanah laut melalui Sat Intelkam Polres Tanah yang atas kerjasamanya sehingga dari pengurus dan anggota FKUB Tanah Laut dapat melaksanakan Vaksin di Gerai Vaksin Polres Tanah Laut.

“Alhamdulillah pada pagi hari ini kami diperkenankan untuk berperan serta mensukseskan program Pemerintah melalui Vaksinasi Covid – 19” ungka Ketua FKUB Drs. H. Al Makmun.

Baca Juga  Buka Raker Teknis TPPO Medsos di Kab. Buru, Rumakway: Humas Mempunyai Tanggung Jawab Penting

Ditambahkan oleh ketua FKUB Tanah Laut Drs. H. Al Makmun, untuk vaksinasi gelombang pertama ini pihak FKUB Tanah Laut baru bisa membawa sebanyak 29 orang, Insya Allah untuk yang lainnya akan menyusul karena untuk Vaksinasi juga dilaksanakan di masing – masing di rumah ibadah.

Baca Juga  Kasus Dugaan Pelanggaran Pilkada oleh ASN, Bawaslu Buru Masih Periksa Syarat Formil dan Materil

“Semoga kerjasama ini dapat memberikan manfaat bagi kita semua, kami dari FKUB Tanah Laut selalu mendukung pemerintah dalam menyukseskan program vaksinasi untuk mewujudkan kekebalan komunitas atau herd immunity” tutup Al Makmun. (Achyar)

JANGAN LUPA : SELALU MEMAKAI MASKER APABILA BERAKTIVITAS DILUAR RUMAH, SELALU MENJAGA JARAK, KERAP MENCUCI TANGAN, HINDARI KERUMUNAN, KURANGKAN MOBILITAS DAN BERDOA KEPADA TUHAN UNTUK CEGAH COVID-19