Manggarai TimurNTTNusantara

PGRI Rumah Kita, Evaluasi Tahunan Itu Penting Dalam Berorganisasi

Loading

Rapat Evaluasi PGRI

Terasnkri.com | Matim, NTT- Dalam rapat evaluasi tahunan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Cabang Kota Komba Utara dan sosialisasi KSP PGRI Manggarai Timur, mengevaluasi tahunan PGRI itu penting, karena PGRI rumah bagi semua guru, Rabu (15/12/2021) dan tempat kegiatan ini di SMPN Satap Pedak, Desa Mokel, Kecamatan Kota Komba Utara, Kabupaten Manggarai Timur, NTT

Dalam sambutanya Ketua PGRI cabang Kota Komba Utara, Ubertus Dumar mengungkapkan rapat evaluasi tahunan PGRI, juga rapat evaluasi apel kegiatan upacara bendera dalam HUT PGRI ke 76 tingkat kecamatan kota Komba Utara,

“Melaksanakan evaluasi atas kegiatan sudah diselenggarakan pada tanggal 25 November 2021,dan hari ini kita akan adakan rapat evaluasi tahunan bersama yang dihadiri oleh tamu istimewa dari pengurus PGRI Kabupaten Manggarai Timur”, ungkap Uber

Dia juga menyampaikan laporan secara singkat kepada Ketua PGRI Kabupaten Manggarai Timur, bahwa jumlah sekolah yang ada di wilayah cabang kota Komba Utara sebanyak 37 sekolah.

“Untuk tingkat SD ada 27 sekolah, SMP 11 sekolah dan cabang khusus yaitu SMA dan SMAK sebanyak 6 sekolah, jadi total keseluruhan sekolah yang ada di kecamatan kota Komba Utara sebanyak 48 sekolah”, tambah Uber yang juga menjabat sebagai kepala sekolah SMPN Satap Pedak.

Baca Juga  Zahir : Saya Sudah Letakan Pondasi Dasar Kesejahteraan Masyarakat Batu Bara, Tinggal Melanjutkan

Sementara itu, Ketua PGRI Kabupaten Manggarai Timur, Menggot Yuvensius mengatakan bahwa dirinya terpilih menjadi ketua PGRI berdasarkan hasil konferensi tingkat kabupaten.

“Saya terpilih menjadi ketua PGRI Kabupaten Manggarai Timur tanggal 20 Desember 2020,dan sebentar lagi usia kepemimpinan saya genap satu tahun” jelas Menggot Yuvensius

Ketua PGRI kabupaten Manggarai Timur memberikan apresiasi kepada semua pengurus cabang tingkat kecamatan kota komba

“Apresiasi sekali ! yang pertama, karna ini momentum dimana kita mengevaluasi semua, apa yang baik dan yang buruk demi menyukseskan organisasi ini kedepan, kedua ini menjadi format program PGRI Kabupaten Manggarai Timur, jadi sebelum evaluasi ditingkat kabupaten terlebih dahulu kita evaluasi dulu ditingkat kecamatan” ungkapnya dengan nada gembira

Setelah rapat evaluasi ditingkat kabupaten selanjutnya dibulan Januari akan dibuat rapat kerja untuk tahun 2022.

Baca Juga  6 Ranting PP Air Putih Deklarasi Menangkan Paslon Bupati Zahir-Aslam

“Program yang direncanakan di tahun 2022 harus berdasarkan hasil evaluasi program di tahun 2021″ tambah Yuvens

Yuvens juga mengharapkan program apa yang sudah kita jalankan ini harus berjalan dengan baik,

PGRI di kabupaten Manggarai Timur harus bisa beradaptasi dengan situasi apapun,termasuk  sistem digitalisasi, dan ada pula program unggulan antara lain koprasi, koperasi ini kita harus dorong seluruh guru di kabupaten Manggarai Timur menjadi anggota KSP PGRI, dan pendataan anggota harus lebih masif lagi dan tidak boleh anggota PGRI yang tidak di akomodir” tambah Menggot Yuvensius

Di kesempatan yang sama, Ketua KSP PGRI Manggarai Timur Marselinus Enggu, menginformasikan bahwa koperasi simpan pinjam PGRI ini mulai berdirinya pada tanggal 25 November 2021.

“Untuk KSP PGRI Manggarai Timur umurnya belum sebulan, tetapi selama ini kami sudah berjalan di beberapa titik sekolah, dan disini titik yang ke enam di kota Komba Utara” info Marselinus yang kerap disapa Marsel.

Lanjut Marsel, dari Borong tadi nomor urut terakhir anggota 035, dan puji Tuhan hari ini ada penambahan 13 anggota baru untuk menjadi KSP PGRI Manggarai Timur, sehinggah jumlah anggota koperasi yang sudah terdaftar sebanyak 48 orang.

Baca Juga  Bawaslu Provinsi Maluku Lakukan Raker TPPO Medsos di Kabupaten Buru

Dia juga mengharapkan “Kedepanya semoga peserta anggota koperasi ini bertambah sampai ratusan bahkan ribuan, koperasi ini dibentuk untuk pemulihan ekonomi, dan salah satu misi utamanya, bagaimana menolong diri sendiri dan sesama, dan saya juga mengharapkan kedepannya koperasi simpan pinjam PGRI bisa berkolaborasi dengan koperasi lain yang ada di kabupaten Manggarai Timur”, tutup Marsel Enggu

Untuk di ketahui dalam kegiatan evaluasi tahunan PGRI, pengurus PGRI cabang kota Komba Utara tidak melupakan tata cara budaya Manggarai yaitu : acara terima tamu (Kepok Sundung) yang dibawakan oleh seorang guru senior sekaligus sebagai kepala sekolah Bapak David Jamin,S.Pd. (Hubertus Basri)

JANGAN LUPA : SELALU MEMAKAI MASKER APABILA BERAKTIVITAS DILUAR RUMAH, SELALU MENJAGA JARAK, KERAP MENCUCI TANGAN, HINDARI KERUMUNAN, KURANGKAN MOBILITAS DAN BERDOA KEPADA TUHAN UNTUK CEGAH COVID-19