Dampak Covid-19, Pemdes Golo Mangung Bagikan Beras Kepada Masyarakat
Terasnkri.com | Matim, NTT – Pemerintah Desa Golo Mangung, Kecamatan Lamba Leda Utara, Kabupaten Manggarai Timur,Nusa Tenggara Timur, Membagikan beras kepada masyarakat akibat dampak Covid-19, bantuan beras ini dari Kementerian Sosial (Kemensos) RI, Kamis (29/7/2021)
Kades Golo Mangung Engelbertus Anam mengatakan, bantuan beras merupakan salah satu bentuk perhatian Pemerintahan Jokowi melalui Kementerian Sosial RI kepada masyarakat Desa Golo Mangung atas dampak Pandemi Covid-19 yang berkepanjangan.
“Terima kasih kepada Bapak Presiden Jokowi atas perhatiannya terhadap masyarakat di desa kami,” kata Engel.
“Masyarakat yang menerima bantuan beras, tersebar di beberapa anak kampung seperti Wae Paci 72 KK, Wae Lawas-Golo Waso 44 KK, Wae Tua 53 KK, Wae Magil 26 KK, Tanah Bakok 12 KK dan Wae Waru 60 KK,dan setiap KK mendapatkan beras sebanyak 10 kg” lanjut Engel.
Dia juga menghimbau kepada masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan dan terus berdoa agar pandemi ini segera berlalu.
“Tak henti-hentinya kami dari Pemdes mengajak semua masyarakat Desa Golo Mangung agar tetap mengikuti protokol kesehatan dan yang paling penting adalah kita sama-sama berdoa agar wabah ini segera berlalu.” tutupnya. (Silvinus Sirdino)
JANGAN LUPA : SELALU MEMAKAI MASKER APABILA BERAKTIFITAS DILUAR RUMAH, SELALU MENJAGA JARAK, KERAP MENCUCI TANGAN, HINDARI KERUMUNAN, KURANGKAN MOBILITAS DAN BERDOA KEPADA TUHAN UNTUK CEGAH COVID-19